Undip Rangkul 11 Universitas Top Eropa

SEMARANG - Tim Fakultas Ekonomi & Bisnis (FEB) Undip dalam lawatan ke enam negara Eropa sejak 03-15/04 2016, berhasil menjalin kerja sama dengan 11 universitas terkemuka di Eropa. Lawatan terkait rencana pembukaan kelas internasional pada Ujian Masuk (UM) Undip, mulai Juni 2016.
Tim dipimpin Dekan FEB Dr Suharnomo melibatkan Wakil Dekan Dr Amie Kusumawardhani dan Kepala International Office Dr Mirwan Surya Perdhana. Enam negara yang dikunjungi Perancis, Belanda, Denmark, Finlandia, Luxembourg dan Swedia.
Menurut Dr Suharmono kepada KRjogja.com, Senin (18/04/2016), untuk membuka kelas internasional harus banyak persiapan seperti sarana prasarana, penyiapan SDM dan jejaring mitra kampus di luar negeri.
Universitas bereputasi internasional yang siap kerja sama, diantaranya Sorbonne, Nantes, Brest, LeHavre (Perancis), Freije Universiteit (VU) Amsterdam, Saxion Applied Science (Belanda), Haaga Helia University, Lahti University, Jyvaskila University, Turku University (Finlandia) dan Copenhagen Business School (Denmark) serta kunjungan penjajagan ke Luxembourg University dan Universitas Malmo Swedia.
Kerja sama meliputi Double Degree (DD), Credit Transfer System (CTS), summer school, lecturer exchange dan research collaboration and joint publication.Hal lain yang dilakukan, lanjut Dr Suharnomo, komunikasi penyamaan kurikulum agar mata kuliah FEB Undip diakui oleh universitas mitra.
Delegasi Indonesia selain langsung berkunjung di universitas-universitas mitra, juga courtessy call dengan kedutaan-kedutaan Indonesia di masing-masing negara.
Dekan FEB Undip Dr Suharnomo menegaskan, upaya meningkatkan jejaring sangat penting seiring perkembangan dunia yang makin mengglobal. Diperlukan kemampuan berkomunikasi termasuk pemahaman cross-culturural management sebagai kunci sukses pemimpin-pemimpin muda masa depan.